Observasi Peluang Bisnis on-line yang prospektif.


Adakah Peluang Usaha Bisnis on-line yang benar-benar menguntungkan  ?

Blog ini kami sajikan untuk rekan-rekan yang berminat pada Bisnis on-line (termasuk investasi on-line, dll). Selanjutnya sebut saja BO/IO.

Mengingat banyak sekali model bisnis on-line tersebar di internet, saya pun sudah berkali-kali terjebak bahkan tertipu dengan bisnis on-line yang hanya akal-akalan yang sulit dilaksanakan dan yang pada hakekatnya hanya lebih menguntungkan admin-nya saja. Bahkan banyak yang hanya penipuan (SCAM = Scheming Crafty Agressive Malicious). Oleh karena itu saya mencoba observasi BO/IO yang kiranya layak dapat diikuti dengan mudah dan menguntungkan, setidaknya jangan sampai tertipu lagi, dan jangan pula orang lain ikut-ikutan tertipu.

Salah seorang bloger yang genius telah menemukan sebanyak 600 web-site bisnis online yang Scam, silahkan lihat di www.sanjisan.wordpress.com/2009/07/30/600-situs-bisnis-penipuan-scam-di-indonesia. Ini saja yang di Indonesia, belum manca negara yang lebih luas.


Bagaimana menemukan model bisnis on-line yang benar, aman dan menguntungkan ?


Menghadapi kondisi semacam ini tentunya anda harus jeli, kira-kira peluang bisnis apakah yang benar-benar menghasilkan dan tidak berisi kerumitan system sehingga bisnis yang anda temukan hanya kebohongan semata, bahkan penipuan (scam). Saya yakin siapapun yang sudah berani me-release suatu model bisnis on-line di internet bukanlah sekedar main-main, coba-coba, asal-asalan, karena untuk menjadi admin web bisnis on-line mempunyai tanggung-jawab yang besar, memerlukan biaya dan pengelolaan yang terus menerus, jadi pastilah sudah melalui suatu riset, observasi, study kelayakan dan uji coba yang matang.

Masalahnya dari sekian banyak peluang bisnis on-line yang pernah ada, tidak semua system yang sudah berjalan sesuai mekanisme yang diprogramkan. Banyak system yang hanya akal-akalan untuk menarik pengunjung dengan segala kemudahan yang ditawarkan padahal sejatinya memang benar tak semudah itu dalam prakteknya. Banyak kendala yang tidak diperhitungkan sehingga program tidak bisa berjalan dengan semestinya untuk kebanyakan pengunjung. Hanya segelintir saja yang mungkin ada fakor “lucky” disamping kenekatan dan kegigihannya yang benar-benar dapat berhasil. Karena itu untuk agar tidak terjebak pada model bisnis on-line yang rumit, membingungkan, atau ada juga yang simpel tapi sulit dilaksanakan kita harus dapat menemukan situs bisnis on-line yang bertanggung-jawab, simpel, mudah dan pasti menguntungkan ? 


Bagaimana caranya ?



1).        Pertama harus kita pahami benar-benar uraian cara kerjanya secara mendetail. Tetapi untuk mengetahui detailnya biasanya Anda diminta mendaftarkan e_mail dan namanya terlebih dahulu, karena prosedur tersebut sangat diperlukan bagi Admin untuk data base pengunjung yang dianggap berpotensi. Tidak mengapa langsung saja daftar dulu, karena daftar saja masih gratis dan belum ada kewajiban apapun agar mendapat penjelasan detailnya.


2).        Meskipun dengan penjelasan tersebut anda sudah paham dan mengerti benar dengan apa  yang disediakan dalam laman detailnya, namun usahakan untuk tetap bertanya melalui menu “contact” yang disediakan. Walaupun sudah cukup mengerti, tidak mungkin tidak ada pertanyaan yang bisa diajukan, karena kepentingannya bukan sekedar jawabannya akan tetapi yang lebih penting adalah  untuk menguji seberapa concern sang admin dalam merespon pengunjung. Kalau baru awal saja pertanyaan anda lama tak terjawab, artinya admin belum tentu concern kepada pengunjung yang dianggap potensial, apalagi nanti kalau sudah bermain di kancah  yang sebenarnya, anda menemui kesulitan, bagaimana jadinya? Catatan: Semua BO/IO yang saya cantumkan disini sebelumnya sudah saya test terlebih dahulu koneksi dengan admin, baik melalui email, sms ataupun langsung per telepon.


3).        Seberapa besar komitmen dan keterlibatan Admin/Pengelola akan membantu usaha anda sebagai member yang prospective akan mampu dapat meraih keberhasilan ? Salah satu ciri bisnis online yang scam, adalah, admin/pengelolanya tidak jelas, tidak transparan, tidak commit, alamat tidak jelas. Akan lebih terjamin bila admin bukan satu orang sebagai pemain tunggal. Admin seharusnya merupakan suatu team bersama yang dapat selalu melayani pengunjung. Kalau admin hanya satu orang bagaimana kalau dia sedang sakit atau lebih dari itu, Bisnis bisa terhenti kan. 
Waspadai bisnis on-line yang terutama admin-nya tidak jelas (bersembunyi), produknya tidak jelas, systemnya tidak jelas, testimoni palsu, dll, yang semua ini adalah sebagai ciri-ciri dari pada BO/IO scam.

Pada menu berikut kami mencoba menyajikan beberapa Bisnis Online, Investasi Online, Paid Survey online, translator online, dan lainnya yang akan saya kembangkan dikemudian hari berdasar uji coba dan pengalaman saya yang kiranya mungkin layak untuk saya rekomendasikan. Pada awal peluncuran blog ini tentu saja belum banyak yang dapat saya observasi, namun lebih baik lamban akan tetapi teruji dari pada langsung disajikan banyak tetapi bodong. Apabila dari hasil pengujian dan pengalaman dari BO/IO yang saya ikuti macet atau non paying, maka akan segera saya pindahkan ke menu "BO/IO SCAM" yang TIDAK saya rekomendasikan lagi untuk di ikuti. Biarlah saya yang menjadi korban duluan, peminat BO/IO yang lain yang mengacu pada blog ini mudah-mudahan tidak menjadi korban berikutnya. 


Disamping itu, agar blog yang bervisi observasi bisnis online yang menguntungkan ini cepat ramai, kami persilahkan bagi yang berminat bergabung mengirimkan pengalamannya yang sukses pada BO/IO yang lain untuk di posting disini, dimana link yang anda tampilkan merupakan url referral anda sendiri sehingga melalui blog ini anda dapat ikut serta memasarkan referal anda sendiri tanpa harus beriklan, termasuk saya sendiri mungkin juga segera bergabung pada referal anda. Apabila saya telah bergabung sebagai down line anda, maka saya berhak juga mengiklankan referral saya pada blog ini, tetapi posting anda tetap exist, tidak akan kami hapus.Toch yang akan menjadi down-line saya juga menjadi downline anda juga. Untuk penulisan tersebut mohon tidak di entry melalui kolom komentar, tetapi langsung kirim via e_mail ke royraharjo@gmail.com atau isi "formulir kontak" yang nantinya setelah saya review dan mungkin perlu penyerdahaan kalimat agar tidak terlalu panjang, akan saya posting sesui kategori pada laman yang tersedia. Sebelumnya bagi yang berminat bergabung meramaikan blog ini, saya ucapkan terimakasih. 

Catatan : 
Sebagai seorang muslim, tentu saja saya hanya akan menerima untuk di posting model BO/IO yang tidak mengandung hal-hal yang bertentangan dengan syariah. Dan hanya BO/IO yang telah teruji dan terpercaya saja yang dimuat dalam blog ini. Begitu berubah menjadi scam akan segera saya pindah ke menu laman "SCAM" yang tidak dapat direkomendasikan lagi (Lihat laman bahasan syariah).

Semoga tulisan ini bermanfaat bagi para peminat bisnis / Investasi online.